Skip to content

Cari

Personal Menu

Casiotone

CT-S1WE

My G-SHOCK

Gaya Anda, Kunci Anda

Situs Merek Resmi Casiotone

Fitur

Hati Seorang Juara

Inti dari CT-S1 adalah teknologi Sumber Suara AiX yang menghasilkan suara dan pengalaman nyata dari setiap alat musik. Keyboardis dapat memilih dari 61 suara yang didesain dengan indah – termasuk piano akustik, piano elektrik, dan organ – sehingga Anda dijamin akan menemukan suara favorit Anda. Dikembangkan oleh para teknisi ahli, ADVANCED TONES Casio memungkinkan Anda merasakan kemegahan dan kesempurnaan kinerja dengan kemudahan modern.

Kelahiran Kembali Alat Musik yang Tak Lekang Waktu

Jejak kaki yang merintis masa depan Anda. Kami menganalisis suara dan struktur alat musik vintage yang digunakan dalam lagu-lagu hit dari masa lalu hingga masa kini, dan menghidupkannya menggunakan teknologi unik kami. Kini Anda memiliki band pribadi. Kami bahkan menyertakan CASIO CLASSIC TONES, memungkinkan yang lama menjadi baru kembali. Kami menyertakan suara ikonis dari berbagai lini keyboard dan synthesizer legendaris kami, seperti Casiotone 201, untuk merayakan debut kami di dunia alat musik elektronik pada tahun 1980-an.
Dengarkan suara asli musisi hebat.

Suara yang Menghidupkan Ruangan

Nikmati suara dinamis dengan sistem speaker bawaan CT-S1 hasil pengembangan baru. Teknologi Horizontal Bass Reflex yang inovatif dan speaker yang dirancang khusus menghadirkan suara yang jernih dan renyah dengan ‘pukulan’ bass yang bertenaga dalam bentuk yang apik dan ringkas. Bawa pengalaman bermusik Anda selangkah lebih maju dan nikmati lanskap suara yang indah di tengah kekuatan penuh suara surround. Kualitas suara superior seintens apa pun dipertahankan oleh fungsi Volume-Sync EQ yang menyesuaikan keberadaan bass dan treble secara otomatis, bahkan pada volume rendah.
CT-S1 menghidupkan dunia suara untuk menginspirasi Anda.

Sederhana.
Realistis

Esensi murni alat musik sejati, tuts esensial, speaker, dan desain minimalis memperkaya fungsionalitas serta pengoperasian CT-S1 yang simpel sehingga Anda dapat menikmati permainan dengan kualitas terbaik dan berkonsentrasi pada musik Anda. Jaring speaker keyboard yang tersedia dalam warna hitam, putih, atau merah, serta seluruh permukaan konsol yang dilapisi kain tekstur berwarna campuran akan memperluas pengalaman suara yang menghanyutkan. Tampilan ramping minimalis yang berpadu sempurna dengan tata letak interior apa pun akan membuat hidup dan musik Anda makin bersinar.
Harmoni kehidupan, ruang, dan suara berpadu sempurna dengan CT-S1.

Kecil Ukurannya, Besar Inspirasinya

Desain ringkas CT-S1 memastikan musik selalu ada di sisi Anda dan mudah dimainkan kapan saja dan di mana saja. Tidak perlu persiapan. Mudah disimpan. Musik dan inovasi akan selalu ada di ujung jari Anda. Bodinya yang ramping akan pas di ruang mana pun, jadi Anda dapat menyesuaikan gaya bermain dengan suasana hati Anda secara leluasa karena bentuknya pas di segala ruang sempit. Bahkan tersedia pin untuk memasang strap favorit Anda, sehingga Anda dapat merasakan kebebasan bermain tanpa stand atau meja. Baik Anda sedang duduk di sofa dikelilingi oleh keluarga atau bersantai di kamar tidur, bermainlah kapan pun dan di mana pun suasana hati Anda mendukung.

Terhubung dengan Musik Anda

CT-S1 tidak akan pernah berhenti menginspirasi Anda. Wujudkan ide-ide kreatif Anda. Dengan MIDI Nirkabel & Adaptor Audio WU-BT10*, Anda dapat memasangkan smartphone atau tablet ke keyboard dan mendengarkan atau memutar lagu favorit melalui sistem speaker CT-S1 yang canggih. Aplikasi CASIO MUSIC SPACE memungkinkan Anda mempersonalisasi pengalaman Anda. Aplikasi dan perangkat eksternal berkemampuan MIDI lainnya memastikan bahwa Anda dapat bereksperimen tanpa batas saat Anda terus mengeksplorasi cara-cara baru dan menyenangkan untuk mendengarkan, beradaptasi, dan menciptakan pengalaman musik. Casiotone bukan ‘sekadar keyboard’, ini adalah paspor Anda menuju kegembiraan.

* dijual terpisah

Sampel Suara

Fitur Lainnya

  • Respons Sentuh – menambahkan intensitas dan kekayaan ekspresi pada setiap nada yang dimainkan
  • Memori Suara – menyimpan semua suara dan pengaturan favorit Anda untuk digunakan kembali secara instan
  • Fungsi Layer – memperluas jangkauan permainan Anda dengan melapiskan dua suara
  • Metronom – menjaga tempo selama latihan dan pertunjukan
  • Perekam MIDI – merekam dan memutar ulang permainan
  • Jack phone/output – mengisolasi diri Anda dari dunia sekitar saat bermain

Terminal Input/Output

① Terminal USB KE HOST ② Terminal USB KE PERANGKAT ③ Terminal DC 9,5V ④ Jack PHONES/OUTPUT ⑤ Jack AUDIO IN ⑥ Jack PEDAL

*Klik di sini untuk mengetahui sistem operasi yang didukung untuk fitur micro USB Type B.

Spesifikasi

Select a location